Dihadapan Siswa SMK Taruna Mandiri, Serma Misbahuddin Berikan Imbauan Patuhilah Protkes

Sersan Mayor (Serma) Misbahuddin Babinsa Koramil 06/Sukajadi Kodim 0301/PBR melaksanakan komunikasi sosial dengan SMK Taruna Mandiri Jalan Rajawali Sakti RT 02 RW 14 Kelurahan Tobek Godang Kecamatan Binawidya, Kamis (01/12/2022).

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Sersan Mayor (Serma) Misbahuddin Babinsa Koramil 06/Sukajadi Kodim 0301/PBR melaksanakan komunikasi sosial dengan SMK Taruna Mandiri Jalan Rajawali Sakti RT 02 RW 14 Kelurahan Tobek Godang Kecamatan Binawidya, Kamis (01/12/2022).

Kehadirannya disambut oleh Kepala Sekolah diwakili Wakil Kurikulum, Mirdiati, S. Pd diruang kerjanya.

Dalam kesempatan itu, Serma Misbahuddin mengungkapkan giat komsosnya kali ini untuk menjalin dan mempererat silaturahmi serta kerjasama antara anggota Koramil 06/Sukajadi dengan pihak SMK Taruna Mandiri.

Dalam komsosnya, Babinsa Kelurahan Tobek Godang membahas imbauan untuk mematuhi protokol kesehatan dan harus mengikuti aturan yang telah ditetapkan pemerintah.

Selain itu, Babinsa menyampaikan beberapa wejangan kepada siswa yang akan melaksanakan dan mengikuti PKL , agar bisa menjaga nama baik pribadi, sekolah, nama baik kedua orang tua serta keluarga

"Dalam melaksanakan PKL, siswa diharapkan dapat menjaga citra baik sekolah dan jangan membuat pelanggaran sekecil apapun," pesan Babinsa.

"Siswa diharapkan menjaga kebersihan lingkungan di manapun berada serta membuang sampah pada tempatnya. Hindari perkelahian antar sesama rekan sekolah, antar sekolah, baik perorangan ataupun secara kelompok," tegasnya.

Dan, lebih mengutamakan faktor keamanan baik berangkat hingga kembali ke sekolah.

Sementara itu, Wakil Kurikulum SMK Taruna Mandiri, Mirdiati, S.Pd mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah meluangkan waktu untuk berkunjung di sekolah.

Terpisah, Danramil 06/Sukajadi, Kapten Inf M Fadhil mengatakan komunikasi sosial bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang erat dalam rangka mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat.

TERKAIT