Babinsa Koramil 08/Rumbai Barat Ajak Warga Agrowisata Jaga Keharmonisan dan Lingkungan Bersih Melalui Komsos

Babinsa Koramil 08/Rumbai Barat Ajak Warga Agrowisata Jaga Keharmonisan dan Lingkungan Bersih Melalui Komsos

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Babinsa Sertu Dafik Haryanto dari Koramil 08/Rumbai Barat Kodim 0301/Pekanbaru, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga RT 02 RW 03 di Jalan Sri Palas, Kelurahan Agrowisata, Kecamatan Rumbai Barat, Senin (7/7/2025).

Kegiatan komsos ini dilakukan secara santai dan penuh kekeluargaan. Di sela perbincangan, Sertu Dafik menyampaikan imbauan penting kepada warga untuk selalu menjaga keharmonisan antar tetangga, aktif dalam kegiatan gotong royong, dan ikut berperan menjaga ketertiban lingkungan.

“Saya sampaikan kepada warga, jangan biarkan sikap acuh tak acuh tumbuh di lingkungan kita. Mari kita pelihara keharmonisan, jalin silaturahmi, dan terus bergotong royong agar lingkungan tetap bersih dan sehat,” ujarnya.

Ia juga menekankan bahwa keamanan wilayah bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat, tetapi menjadi tanggung jawab bersama. Dengan adanya partisipasi aktif warga, maka setiap potensi gangguan keamanan dapat dicegah sejak dini.

“Kalau ada masalah kecil, jangan diam. Selesaikan dengan baik, atau sampaikan ke RT, Babinsa, atau Bhabinkamtibmas. Yang penting, jangan sampai merusak kerukunan yang sudah ada,” tambahnya.

Warga yang hadir dalam kegiatan tersebut menyambut baik pesan-pesan yang disampaikan Babinsa. Salah seorang warga, Nando, mengaku senang karena Babinsa turun langsung berinteraksi dan memberikan arahan secara terbuka.

“Kami merasa dekat dengan Pak Babinsa. Beliau tidak sekadar datang lalu pergi, tapi benar-benar peduli dengan kami. Beliau selalu hadir di tengah warga, termasuk saat gotong royong,” ungkapnya.

Dihubungi secara terpisah, Danramil 08/Rumbai Barat, Lettu Inf Simon Petrus Ginting, memberikan apresiasi atas konsistensi Babinsa dalam melaksanakan pembinaan teritorial melalui komsos yang menyentuh langsung masyarakat.

“Kegiatan yang dilakukan oleh Sertu Dafik adalah cerminan dari tugas pokok Babinsa dalam membina wilayah binaan. Komsos seperti ini sangat penting untuk menjaga harmoni sosial dan menciptakan lingkungan yang bersih, aman, dan damai,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa seluruh Babinsa di Koramil 08/Rumbai Barat terus didorong untuk aktif menjalin kedekatan dengan warga dan memahami kondisi riil di lapangan. “Dengan pendekatan yang humanis dan terus membaur, Babinsa akan menjadi tokoh yang dipercaya masyarakat,” tutupnya.

Kegiatan komsos ini berjalan aman, lancar, dan penuh kehangatan. Sertu Dafik menegaskan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkala untuk mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan kesadaran bersama dalam menjaga lingkungan. (Pendim 0301)

TERKAIT