Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Imbau Warga Sri Meranti Waspadai Luapan Sungai Siak

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com – Guna meningkatkan kesiapsiagaan warga menghadapi musim penghujan, Babinsa Koramil 01/Rumbai Kodim 0301/Pekanbaru, Sertu Junaidi, menggelar komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat di Jalan Nelayan, Kelurahan Sri Meranti, Kecamatan Rumbai, Kamis (19/6/2025).
Dalam pertemuan tersebut, Sertu Junaidi mengimbau warga yang bermukim di sekitar bantaran Sungai Siak untuk waspada terhadap potensi luapan air sungai, terutama saat curah hujan tinggi.
Ia menekankan pentingnya langkah antisipatif guna meminimalisir dampak banjir yang kerap terjadi di wilayah tersebut.
“Musim hujan seringkali menyebabkan debit air Sungai Siak meningkat drastis. Kami mengingatkan warga untuk rutin memantau kondisi sungai dan segera bertindak jika terlihat tanda-tanda banjir,” ujar Sertu Junaidi.
Ia juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan ke aliran sungai guna mencegah tersumbatnya saluran air yang bisa memperparah banjir.
Sementara itu, Danramil 01/Rumbai Mayor Inf Suhartono yang dikonfirmasi secara terpisah menegaskan bahwa kegiatan komsos menjadi bagian penting dari tugas seorang Babinsa dalam menjalin kedekatan dan membangun kewaspadaan di lingkungan binaan.
“Melalui komsos, Babinsa tidak hanya menyampaikan imbauan kebencanaan, tetapi juga menyerap aspirasi dan permasalahan masyarakat. Ini adalah bentuk nyata kehadiran TNI di tengah-tengah rakyat,” tutur Mayor Suhartono.
Diharapkan, dengan edukasi langsung dari Babinsa, kesadaran warga terhadap risiko bencana alam dapat meningkat, sekaligus memperkuat budaya gotong royong dan saling menjaga di lingkungan masing-masing. (Pendim 0301)
Tulis Komentar