Sambangi Warga di Lahan Sawit, Babinsa Kopda Siregar Imbau Cegah Karhutla

Sambangi Warga di Lahan Sawit, Babinsa Kopda Siregar Imbau Cegah Karhutla

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan kelestarian lingkungan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 08/Rumbai Barat Kodim 0301/Pekanbaru Kopda Siregar melaksanakan kegiatan sambang sekaligus komunikasi sosial (komsos) dengan warga yang tengah beristirahat di area kebun sawit, Rabu (18/6/2025).

Kegiatan ini dilakukan di sela-sela patroli rutin dan pemantauan wilayah guna mendeteksi secara dini potensi gangguan keamanan serta antisipasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Dalam perbincangan santai namun bermakna itu, Kopda Siregar mengimbau masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, karena tindakan tersebut berpotensi menimbulkan kebakaran besar yang merugikan banyak pihak.

"Saya mengajak warga untuk sama-sama menjaga lingkungan. Jangan membuka lahan dengan cara dibakar karena dampaknya sangat berbahaya, baik untuk kesehatan, ekosistem, maupun kehidupan sosial," ucap Kopda Siregar di lokasi.

Ia juga menekankan pentingnya peran masyarakat sebagai ujung tombak dalam mencegah terjadinya karhutla, terutama di wilayah yang rawan seperti area perkebunan.

Kegiatan sambang ini juga merupakan bagian dari upaya pendekatan humanis Babinsa kepada warga binaan agar tercipta hubungan yang harmonis dan komunikasi yang terbuka dalam menjaga wilayah tetap aman, nyaman, dan bebas dari bencana lingkungan.

Danramil 08/Rumbai Barat Lettu Inf Simon Petrus Ginting saat dihubungi secara terpisah, mengapresiasi langkah aktif Babinsa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat sembari melakukan edukasi lingkungan.

“Kegiatan sambang seperti ini merupakan bagian dari tugas kewilayahan yang harus dijalankan dengan pendekatan persuasif. Masyarakat adalah mitra kami dalam menjaga kondusifitas dan kelestarian wilayah,” ujarnya.

Dengan pendekatan dari hati ke hati, diharapkan kesadaran warga semakin meningkat untuk menjaga lingkungan secara berkelanjutan. (Pendim 0301)

 

TERKAIT