Babinsa Sertu Edy Priyanto Bantu Warga Goro Rehab Panti Asuhan

Babinsa Sertu Edy Priyanto Bantu Warga Goro Rehab Panti Asuhan

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Babinsa Koramil 02/Kota, Sertu Edy Priyanto, bersama warga setempat, melaksanakan karya bakti untuk merehab bangunan Panti Asuhan Mufaridun yang terletak di Jalan Jend Sudirman, Kelurahan Tanah Datar, Kecamatan Pekanbaru Kota, pada Senin (10/02/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk memperbaiki dapur dan kamar mandi panti asuhan yang kondisinya sangat memprihatinkan.

Dapur dan kamar mandi yang tidak layak ini tentu saja mempengaruhi kenyamanan dan kebersihan bagi penghuni panti asuhan, khususnya anak-anak yang sangat membutuhkan lingkungan yang sehat dan aman.

"Dengan perbaikan ini, diharapkan panti asuhan dapat menyediakan fasilitas yang lebih baik untuk menunjang kebutuhan sehari-hari anak-anak, sehingga mereka dapat tumbuh dan berkembang di lingkungan yang lebih bersih dan nyaman," kata Sertu Edy Priyanto disela istirahat.

Kegiatan ini juga menjadi contoh nyata kolaborasi yang erat antara TNI dan masyarakat dalam mendukung kesejahteraan bersama. Selain meningkatkan fasilitas, karya bakti ini mempererat hubungan antara TNI dan warga dalam menciptakan kesejahteraan.

Sementara itu, Ketua Panti Asuhan Mufaridun, Ade Wira, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu menyumbangkan tenaga dan bekerja sama dengan warga untuk merehab dapur dan kamar mandi panti asuhan.

"Terimakasih Pak Babinsa telah bersedia ikut gotong royong bersama kami, semoga kedekatan ini menjadikan keberkahan bagi kita semua, serta sebagai bukti bahwa TNI berasal dari rakyat dan bekerja sepenuhnya untuk rakyat," ujar Ade Wira.

Kegiatan seperti ini tidak hanya bermanfaat bagi anak-anak di panti asuhan, tetapi juga memperkuat hubungan sosial dan gotong royong di masyarakat. (Pendim 0301)

 

 

TERKAIT