Laksanakan Sholat Jumat Berjamaah, Bukti TNI Membaur dengan Masyarakat

Pekanbaru, Garis khatulistiwa.com - Kehadiran Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) regular ke 114 Kodim 0301/PBR bersama masyarakat menjalankan Sholat Jumat Berjamaah di Masjid Jami'ul Barokah Jalan Kemuning Kelurahan Sialang Rampai Kecamatan Kulim, Jumat (5/8/2022). Hal ini membuktikan TNI senantiasa berbaur dan hidup bersama masyarakat.
Hal ini sesuai visi dan misi kegiatan TMMD tersebut bahwa TNI selain menyumbangkan tenaga fisiknya juga melakukan komunikasi sosial mendekatkan diri kepada masyarakat, sehingga Kemanunggalan TNI tak hanya slogan semata-mata.
"Kehadiran kami ditengah masyarakat selain mengikuti sholat Jumat bersama juga sebagai ungkapan bentuk apresiasi kepada masyarakat yang telah menerima kami dengan senang hati dan menganggap kami sebagai keluarga sendiri," kata Pelda Dwi Budiyanto kepada awak media usai melaksanakan sholat Jumat bersama.
Selanjutnya, Satgas TMMD bersama masyarakat setempat melaksanakan makan siang bersama.
Tulis Komentar