Warung Kopi, Serda GK Sinaga Laksanakan Komsos dengan Warga Melati

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com -Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan lebih mendekatkan diri dengan warga, Babinsa Koramil 06/Sukajadi Kodim 0301/Pekanbaru, Serda G K Sinaga bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Diko melaksanakan komunikasi sosial bersama warga binaan.
Tampak mereka duduk santai bersama Ketua RT 01 Kamaruddin, Ketua RT 03 Dasril dan Ketua pemuda setempat Ali sambil ngobrol di salah satu warung kopi Jalan Melati Kelurahan Binawidya Kecamatan Binawidya Kota Pekanbaru, Senin (28/08/2023).
Dalam komsosnya membahas tentang Kamtibmas, maraknya curanmor, aktifkan ronda malam.
Disela-sela kegiatan, Babinsa Serda GK Sinaga mengatakan komsos yang dilakukan ini dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat, serta upaya mendekatkan diri dengan warga binaan.
"Saya bersama Bhabinkamtibmas saling bersinergi turun langsung dan selalu berada ditengah - tengah masyarakat untuk melakukan komunikasi sosial. Komunikasi dengan masyarakat tidak mengenal tempat dan kami berusaha untuk hadir. Kegiatan komsos ini sebagai wujud kedekatan dan sinergitas TNI - Polri dengan masyarakat," terang Sinaga.
Hal senada juga disampaikan oleh, Bhabinkamtibmas Kelurahan Binawidya Brigadir Diko berpesan dan mengimbau agar masyarakat bersama -sama menjaga keamanan lingkungan.
"Selalu waspada dengan maraknya curanmor dan gunakan kunci ganda. Segera kordinasi dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas apabila ada hal yang mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat," ujar Brigadir Diko.
Terpisah, Komandan Koramil 06/Sukajadi, Kapten Inf M Fadhil mengatakan kegiatan komsos yang dilakukan para Babinsa yang rutin dilaksanakan dan sudah menjadi tugas pokok sebagai aparat kewilayahan.
Danramil menjelaskan kata keamanan itu berasal dari kata aman, artinya menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terutama pada malam hari.
"Keamanan dan ketertiban itu bukan tanggung jawab milik aparat pemerintah, aparat kepolisian dan TNI namun semua elemen masyarakat," tegas dia.
Jika menemukan hal yang mencurigakan, diharapkan segera lapor ke Babinsa dan atau Bhabinkamtibmas.
Tulis Komentar