Kedai Kopi, Media Komsos Serka J Tanjung Bersama Ketua Forum RT RW

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Serka J Tanjung melaksanakan komsos bersama Ketua Forum RT/RW Baharudin di salah satu kedai kopi Jalan Purwodadi Kelurahan Sidomulyo Barat Kecamatan Tuah Madani, Minggu (06/08/2023).
Pertemuan mereka membahas tentang Kamtibmas di wilayah binaan.
Dalam komunikasi sosial, warga setempat dan Babinsa sepakat untuk menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
Babinsa Koramil 06/Sukajadi ini mengatakan dalam menjaga keamanan diwilayah Kelurahan Sidomulyo Barat terus di tingkatkan guna menjaga hal – hal yang tidak di inginkan yang bisa saja terjadi setiap saat di lingkungan.
Komandan Koramil 06/Sukajadi, Kapten Inf M Fadhil mengajak tokoh masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, yaitu dengan menjaga kerukunan antar warga dan meningkatkan kegiatan positif yang dapat lebih bermanfaat bagi kemajuan wilayah.
“Dengan terciptanya kekompakan dan kerukunan antar warga akan mampu menjadi penangkal terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah,” ujarnya.
Dalam hal ini tokoh masyarakat memegang peranan penting, agar dapat mengingatkan apabila para warga masyarakat akan berbuat melanggar hukum.
“Selain itu juga saya mengajak para pemuda agar ikut berperan dalam menjaga keamanan di wilayah desa," ucap Danramil
Tulis Komentar