Monitor Normalisasi Sungai Sibam, Ini Pesan Babinsa Sertu Parjo

Pekanbaru GarisKhatulistiwa.com - Sertu Parjo Babinsa Koramil 06/Sukajadi Kodim 0301/Pekanbaru melaksanakan giat memonitor pelaksanaan normalisasi Sungai Sibam oleh Dinas Pekerjaan Umum(PU) Kota Pekanbaru di wilayah Kelurahan Sei Sibam Kecamatan Binawidya kota Pekanbaru, Senin (26/06/2023).
Giat normalisasi sungai Sibam oleh dinas Pekerjaan Umum(PU) kota Pekanbaru dilaksanakan setiap tahun guna mengantisipasi terjadinya banjir sehingga aliran sungai sibam menjadi lancar dan tidak terjadi banjir apabila musim penghujan.
"Pekerjaan normalisasi sungai dilaksanakan -+ 3 bulan dengan target 6 Km sepanjang aliran sungai sibam yg ada di Kelurahan Sungai Sibam Kecamatan Binawidya kota Pekanbaru," kata Sertu Parjo turut hadir dalam giat Ketua RW 04 Zaenudin, Ketua RT 02 Agus Sembiring dan lengawas lapangan dinas PU kota Pekanbau Afdal.
Danramil 06/Sukajadi, Kapten Inf M Fadhil mengatakan inilah fungsi berkomunikasi sosial kepada masyarakat,jika ada sejumlah permasalahan terutama kebersihan lingkungan sekitar diwilayah binaan.
"Komunikasi sosial (komsos) dilakukan Babinsa, selain sebagai wujud kepedulian TNI kepada rakyat juga sebagai sarana silaturahmi untuk menjalin keakraban," ucapnya.
Tulis Komentar