Sinergi Babinsa Sertu Jhoni Janan dan Security, Wujudkan Rasa Aman di RS Santa Maria Pekanbaru

Sinergi Babinsa Sertu Jhoni Janan dan Security, Wujudkan Rasa Aman di RS Santa Maria Pekanbaru

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Babinsa Koramil 06/Sukajadi Kodim 0301/Pekanbaru, Sertu Jhoni Janan melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama jajaran security Rumah Sakit Santa Maria di Jalan Teratai RT 01 RW 01, Kelurahan Pulau Karomah Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, Senin (15/09/2025).

Dalam kesempatan itu, Sertu Jhoni Janan memberikan edukasi kepada para petugas keamanan agar selalu meningkatkan kewaspadaan dalam bertugas.

Ia menekankan, jika terdapat hal-hal mencurigakan atau kejadian menonjol di lingkungan rumah sakit, segera melaporkannya kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas, maupun ketua RT setempat dalam waktu maksimal 1x24 jam.

“Security adalah garda terdepan dalam menjaga keamanan lingkungan rumah sakit. Laporan cepat akan sangat membantu dalam mencegah gangguan keamanan dan memastikan situasi tetap kondusif,” ujarnya.

Selain itu, ia juga memotivasi agar anggota Security tetap aktif melakukan patroli baik siang maupun malam, dengan mengedepankan tindakan persuasif serta humanis.

Hal ini, kata dia, bertujuan untuk meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, sekaligus mendukung upaya cegah dini dan tangkal dini terhadap potensi ancaman.

Salah seorang petugas keamanan, Andi, mengaku mendapat banyak manfaat dari arahan yang diberikan Babinsa Koramil 06/Sukajadi ini.

“Kami jadi lebih percaya diri dalam melaksanakan tugas. Arahan dari Pak Babinsa membuka wawasan bagaimana bersikap cepat dan tepat jika ada kejadian mencurigakan,” ungkap Andi.

Hal senada disampaikan Syafrizal, Security senior di RS Santa Maria. Ia menilai kehadiran Babinsa membuat petugas lebih bersemangat.

“Kehadiran TNI memberi semangat bagi kami. Rasanya kami tidak sendiri dalam menjaga keamanan, karena ada pendampingan langsung dari Babinsa,” ucapnya.

Sementara itu, Danramil 06/Sukajadi, Kapten Inf Tayung, saat ditemui di ruang kerjanya menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin antara Babinsa dan petugas keamanan rumah sakit.

“Kegiatan ini adalah bagian dari upaya menjaga stabilitas wilayah. Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman, baik di lingkungan tempat tinggal maupun di fasilitas umum seperti rumah sakit. Kolaborasi Babinsa dengan petugas keamanan sangat penting untuk mendeteksi dan mencegah sejak dini potensi gangguan,” tegasnya.

Kegiatan Komsos ini berlangsung dalam suasana akrab. Para petugas keamanan menyambut baik arahan yang disampaikan Babinsa dan berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan, demi terciptanya lingkungan rumah sakit yang aman dan nyaman bagi pasien maupun masyarakat. (Pendim 0301)

TERKAIT