Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Bersinergi dengan Kecamatan Sail Gelar Gerakan Pangan Murah

Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Bersinergi dengan Kecamatan Sail Gelar Gerakan Pangan Murah

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com – Dalam upaya menjaga ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok di wilayah binaan, Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Sertu Mansyur bersama Bhabinkamtibmas menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Kantor Camat Sail, Kelurahan Cinta Raja, Selasa, 2 September 2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pasokan bahan pokok tetap aman dan harga pangan di pasar lokal tidak mengalami kenaikan tajam. Dengan pasar murah ini, masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau dan kualitas yang terjamin.

Serda Mansyur selaku Babinsa Kelurahan Sukamulya menyampaikan bahwa pelaksanaan distribusi dan penjualan bahan pokok dilakukan secara tertib dan tepat sasaran, sehingga seluruh masyarakat yang membutuhkan bisa mendapat manfaat secara maksimal.

“Sebagai Babinsa, kami berkomitmen membantu pemerintah dan pihak terkait dalam stabilisasi harga serta pasokan bahan pangan di wilayah binaan. Semoga kegiatan ini dapat membantu warga memenuhi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, dan gula dengan harga yang lebih ekonomis,” ungkap Serda Mansyur.

Adapun bahan pokok yang tersedia dalam pasar murah ini meliputi beras Bulog SPHP kemasan 5 kg dengan harga Rp58.000 per karung, serta minyak goreng dan gula pasir yang dijual dengan harga kompetitif.

Sinergi yang solid antara Babinsa, Babinkamtibmas, dan jajaran Kecamatan Sail diharapkan mampu menjaga kestabilan pasokan dan harga pangan, sehingga masyarakat Kecamatan Sail lebih terlindungi dari gejolak harga yang merugikan. (Pendim 0301)

TERKAIT